SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id - Pelaksanaan kegiatan Stabilisasi Pasokan Harga Pangan (SPHP) melalui Gerakan Pangan Murah (GPM) yang dilaksanakan di halaman depan kantor Bupati Sumba Timur, Jumat (8/9/2023) pagi hingga jelang siang lalu disambut antusias warga terutama ibu – ibu rumah tangga. Kegiatan itu dibuka secara resmi oleh Bupati Khristofel Praing.
Sebelum meninjau sejumlah stand yang menyediakan sejumlah kebutuhan poko warga seperti beras, telur, minyak goreng, ikan dan daging serta telur ayam itu, Bupati Sumba Timur dalam sambutannya menekankan bahwa Badan Pangan Nasional (National Food Agency) kembali laksanakan Kegiatan GPM melalui Dinas Pertanian dan Pangan. Pelaksanaan kali ini, kata Bupati merupakan yang ketiga kalinya, setelah sebelumnya dilaksanakan di Pasar Pada Dita Kelurahan Prailiu dan di Kecamatan Matawai Lapawu.
“Kegiatan GPN ini juga terjadi karena ada sinergitas dan kolaborasi sejumlah elemen diantaranya melalui Dinas Pertanian dan Pangan yang bekerja sama dengan Bulog, Kelompok Tani dan pelaku usaha pangan,” urai Bupati Khristofel.
Stabilnya harga dan pasokan kebutuhan pokok lanjut Bupati bisa dilakukan antara lain dengan GPM. Hal mana sebut dia untuk mengendalikan inflasi pangan terutama di wilayah yang berpotensi terjadi gejolak pasokan dan harga pangan.
“Pada saat kondisi inflasi terjadi, kenaikan harga pangan cukup mempengaruhi daya beli masyarakat, hal ini mengurangi keterjangkauan masyarakat terhadap pangan. Saya harapkan ke depannya Dinas Pertanian dan Pangan serta elemen terkait bisa dilaksanakan pada derah yang berdasarkan hasil pemetaan terkategori merah dalam hal daya beli, keterjangkauan serta ketersediaan bahan pangan pokok,” tandas Khristofel.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait