“Sekarang ini kami di Dinas Kominfo sedang disibukkan dengan menyiapkan kegiatan terkait dengan pelaksanaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Hal mana sesuai dengan Surat Nomor 259 tahun 2024 dari Kementerian Kominfo tentang Locus evaluasi SPBE di seluruh Indonesia,” papar Kadis Kominfo Sumba Timur Syane Tamu Ina lebih lanjut.
Sementara itu, Podcast kedua yang dilaksanakan Jumat (26/4/2024) menghadirkan Thomas Peka Rihi, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Sumba Timur. Yang menjadi tema sentral dalam Podcast dimaksud yakni Profesionalisme Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dimulai pukul 10.00 WITA . Kedua Podcast itu disiarkan secara langsung atau live di Facebook Diskominfopemdast.
Kepala Dinas Kominfo Sumba Timur, Syane Tamu Ina dan jajarannya berpose bersama para wartawan yang turut hadir memantau pelaksanaan Podcast di RSPD setempat - Foto : iNewsSumba.id
Dalam momentum pelaksanaan Podcast itu juga selalu mengundang insan pers yang bertugas di Sumba Timur dan selama ini menjadi mitra kerja. Hadir untuk memantau diantaranya jurnalis iNews.id, Harian Umum Pos Kupang dan juga jurnalis Times Indonesia.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait