Pangdam IX Udayana Tegaskan Prajurit TNI AD Wajib Netral dalam Pemilu 2024

Emi Maunmuti
Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Harfendi tegaskan netralitas TNI AD dalam Pemilu 2024 - Foto : iNewsSumba.id/ Emi Maunmuti

KUPANG,iNewsSumba.id - Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Harfendi menegaskan seluruh prajurit TNI Angkatan Darat wajib bersikap netral dalam perhelatan Pemilihan Umum 2024 mendatang. Hal itu disampaikannya seusai meresmikan beberapa ruangan perawatan di RST Wirasakti Kupang, Selasa ( 24/10/2023) lalu.

Dikatakan Pangdam, seluruh jajarannya netral dan tidak memihak siapapun, dan ia meminta seluruh warga NTT menjaga kondusifitas wilayah dan menghindari benturan akibat Pemilu.

“Kalau TNI sudah jelas kita netral dan tidak memihak siapapun, saya menghimbau kepada warga NTT mari lakukan pesta demokrasi dengan fair, jangan ada benturan, supaya pesta demokarasi ini memberikan hasil yang baik bagi negara kita," tandasnya.

Dalam kesempatan itu, juga ditegaskan Perwira Tinggi dengan 2 bintang di pundaknya itu, pembinaan teritorial dan progam Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) di wilayah Flobamora tetap akan berjalan dibawah komando Komandan Korem 161 Wirasakti Kupang Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network