SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sumba Timur resmi dipimpin oleh orang muda. Adalah Hina Mehang Patalu, yang akan menjabat sebagai Ketuanya. Ia dilantik oleh Rahmat Badja selaku Ketua Bawaslu RI bersama 2 komisioner lainnya pada Sabtu (19/8/2023) lalu.
Hina Mehang Patalu, yang dihubungi iNews.id Minggu (20/8/2023) malam tadi mengatakan pelantikan dirinya bersama 2 komisioner lainnya yakni Anwar Engga dan Yohanis Landi dilakukan bersama dengan pelantikan komisioner untuk 514 Kabupaten/Kota se – Indonesia.
“Pelantikannya serentak di Jakarta, dan kami semua tampil dengan pakaian adat masing – masing daerah,” timpal Hina Mehang dari Jakarta.
Dalam kesempatan yang sama ketika ditanya perihal posisi Anwar Engga yang sebelumnya menjadi Ketua namun kini lengser, Hina menjelaskan hal itu setelah melalui rapat pleno mereka bertiga yakni dirinya, Anwar Engga dan Yohanis Landi.
“Jadi kami rapat pleno internal Sabtu malam lalu setelah pelantikan, dan disepakati untuk saya sebagai ketua,” tandasnya via WA.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait