SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Tahapan pelaksanaan Pilkada 2024 telah dampai pada tahapan pendaftaran Bakal Pasangan Calon (Bacalon) Bupati dan Wakil Bupati. Di Sumba Timur, NTT, hari pertama pendaftaran Bacalon, KPU setempat menerima pendaftaran pasangan Khristofel Praing-Franky Ranggambani (KP-FR) pada Selasa (27/8/2024) siang lalu.
Usai pendaftaran, dihadapan massa pendukungnya danjuga komisioner KPU dan Bawaslu Sumba Timur, Khristofel Praing memberikan intruksi pada para pendukung Paket KP-FR untuk menghentikan penggunaan akun palsu pada media sosial. Dirinya berpesan pada semuanya untuk jadi pelaku yang mengikhtiarkan kebaikan.
“Saya ingin menginstruksikan hentikan pertikaian-pertikaian di media sosial, hoaks bahkan tidak boleh pakai akun palsu, yaaa, tidak boleh,” tandas Khristofel Praing yang juga merupakan Bupati petahana itu.
Penggunaan akun palsu, kata KP adalah ciri-ciri orang tidak bertanggung jawab.
”Itu ciri-ciri orang tidak bertanggung jawab! Paket SEHATI ingin Sumba Timur ini lebih baik yang dibangun dengan hati nurani yang bersih jernih untuk kebaikan masyarakat sumba timur secara keseluruhan,” timpal KP tegas.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait