Anggaran Beasiswa Sumba Timur Melonjak, Fokus pada Keluarga Tidak Mampu Desil 1–5
Jum'at, 28 November 2025 | 09:00 WIB
Tahapan verifikasi lapangan disebut menjadi kunci dalam menentukan penerima. Pemerintah tidak ingin ada penyalahgunaan data atau mahasiswa dari keluarga mampu yang ikut menikmati bantuan ini.
Selain kenaikan anggaran, Pemkab juga akan memperbaiki mekanisme distribusi beasiswa agar lebih cepat dan transparan. Sistem database penerima akan diperbaharui setiap tahun untuk memastikan data akurat.
Pemerintah berharap penambahan anggaran ini akan menjadi momentum memperkuat kualitas sumber daya manusia Sumba Timur dalam lima tahun ke depan.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu