get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Asta Cita Presiden RI, Polres Sumba Timur Gelar Bimtek Lapangan di SPL Rumah Kita BBU Lewa

Tim Hukum Paket ULP-YH Apresiasi Respon Cepat Polres Sumba Timur Tanggapi Laporan Ricuh Lambanapu

Kamis, 26 September 2024 | 22:18 WIB
header img
Aris Manja Palit, Ketua Tim Hukum Paket ULP-YH bersama tim pemenangan menyatakan apresiasi atas kinerja dan respon cepat Polres Sumba Timur dalam menyikapi laporan terkait ricuh Lambanapu -

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Tim Hukum Pasangan Calon (Paslon) Umbu Lili Pekuwali-Yonathan Hani (Paket ULP-YH) menyatakan apresiasi yang tinggi pada kerja cepat Polres Sumba Timur yang merespon laporan terkait peristiwa kericuhan di Lambanapu pada Selasa (24/9/2024) lalu. Hal itu diungkapkan Aris Manja Palit, Ketua Tim Hukum Paket ULP dalam konferensi pers yang digelar, Kamis (26/9/2024) siang lalu.

Diuraikan Aris Manja Palit, terduga pelaku pelemparan sudah dilaporkan ke Polres Sumba Timur, pada malam selepas kejadian. Pelaporan itu sebut dia disertai dengan sejumlah petunjuk dan bukti permulaan yang memadai.

“Setelah adanya peristiwa pelemparan itu, kami tim hukum langsung bergerak cepat untuk kumpulkan bukti permulaan dan membuat laporan Polisi. Dan dalam waktu sesingkat-singkatnya orang yang kami duga melakukannya sudah dinyatakan sebagai tersangka dan sudah ditahan di Polres Sumba Timur,” papar Aris Manja Palit.

“Ini suatu langkah yang begitu responsive dari teman-teman di Polres Sumba Timur untuk membuat kenyamanan, keamanan, kondusifnya pesta demokrasi di Sumba Timur,“ timpal Aris di Sekretariat Pemenangan Paket ULP-YH itu.

Lebih jauh Aris menjabarkan bahwa tidak hanya sampai pada penetapan dan penahanan satu orang tersangka saja, namun juga tentunya akan dikembangkan aparat penyidik Polres Sumba Timur.   

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut