Waspada! Tiang Listrik Tegangan Tinggi di Jalan Nasional Ruas Mangili-Waijillu Miring ke Badan Jalan

Dion. Umbu Ana Lodu
Tiang listrik nyaris tumbang ke badan jalan di area Jalan Nasional ruas Mangili-Waijillu, Sumba Timur, NTT. Pengguna jalan diminta waspada - Foto kolase : istimewa/iNewsSumba

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Tiang Listrik bertegangan tinggi miring dan nyaris tumbang ke badan jalan di area Jalan Nasional ruas Mangili-Waijillu, Sumba Timur, NTT, Jumat (1/11/2024) pagi tadi. Kondisi ini perlu diwaspadai oleh pengguna jalan yang melintasi jalur itu.

Kondisi itu dibenarkan oleh Kornelis Kopa Rihi, Sekretaris Kecamatan Wulla Waijillu, yang dihubungi iNews.id, Jumat (1/11/2024) beberapa saat lalu. Dikatakannya, hal itu telah disampaikan kepada PLN terdekat, juga kantor PLN UP3 Sumba di Waingapu.

“Sudah saya sampaikan kepada instansi terkait dan mereka katakana petugas sedang meluncur ke lokasi,” tukas Kornelis.

Terpisah dikonfirmasi iNews.id, Melvis U. Meha, seorang petugas PLN UP3 Sumba membenarkan petugas PLN sedang menuju lokasi guna pendataan kerusakan dan perbaikan.

“Petugas sementara menuju ke lokasi. Petugas dari Waingapu ke sana dan nantinya ketemu dengan petugas PLN yang berada di sana,” tandas Melvis.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network