KUPANG,iNewsSumba.id- Peran serta masyarakat dan media sangat penting dalam membantu tugas kepolisian. Hal ini disampaikan Kepala Inspektorat dan Pengawasan (Irwasda ) Polda NTT, Kombespol Zulkifli saat kegiatan Jumat Curhat Bersama Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) dan Ketua Kerukunan Toraja (KKT) NTT di Celebes Resto, Jumat ( 27/1/2023) lalu.
"Kami kepolisian tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan bapak ibu dan rekan media sekalian dalam menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif di masyarakat,mari kita bersama- sama menciptakan suasana nyaman," tandas Zulkifli.
Hadir juga dalam kegiatan ini para pejabat utama Polda NTT, Ketua KKSS NTT H. Darwis beserta pengurus serta para wartawan dari berbagai media yang ada di Kota Kupang.
Melalui kegiatan Jumat Curhat ini, masyarakat bisa secara langsung menyampaikan permasalahan, kritik, saran maupun masukan kepada pihak Kepolisian khususnya Polda NTT.
Pada kesempatan ini masyarakat memberitahukan beberapa permasalahan kamtibmas, harapan bahkan dukungan, diantaranya dukungan terhadap Polri dalam menjaga Kamtibmas tetap aman dan kondusif di NTT. Juga berharap Polri bisa membongkar berbagai kasus kejahatan, terutama terkait penipuan melalui media sosial, dan masyarakat juga meminta Polri bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Irwasda Polda NTT menyampaikan bahwa melalui kegiatan ini diharapkan bisa membawa manfaat bagi masyarakat maupun internal Polri.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu