Sinergi dengan RSUD URM, PT MSM Sumbang 60 Kantong Darah dalam Aksi Sosial Karyawan

Dion. Umbu Ana Lodu
UDD RSUD URM Waingapu bersinergi dengan PT MSM laksanakan aksi sosial donor darah. 60 kantong darah berhasil terkumpul - Foto : iNewsSumba.id

SUMBA TIMUR,iNewsSumba.id –  Sebanyak 60 kantong darah berhasil dikumpulkan pihak UDD RSUD Umbu Rara Meha, Kabupaten Sumba Timur, NTT,  Senin (6/5/2024) pagi hingga siang hari lalu. Darah sebanyak itu dihimpun dari panggilan kemanusiaan karyawan dan manajemen PT Muria Sumba Manis (MSM)  di Desa Wanga, Kecamatan Umalulu dalam kegiatan atau aksi sosial rutinnya.

Achmad Samsul Hadi, Manager EHS (Environment Health & Safety) PT MSM,  kepada iNews.id di sela-sela kegiatan donor darah itu, mengatakan aksi donor darah ini sudah menjadi agenda rutin tahunan. Yang mendasari kegiatan sosial ini hanyalah rasa peduli dan kemanusiaan.

“Ini jadi agenda rutin tahunan kami, juga salah bentuk aksi sosial kami manajemen dan karyawan PT MSM. Semuanya didasari rasa kemanusiaan, yang kali ini kembali terselenggara bersinergi dengan pihak RSUD URM,”  tandas Achmad Samsul Hadi.

Apresiasi atas kepedulian karyawan dan  sinergi yang baik dengan RSUD URM juga disampaikan saat itu.

“Kerja sama dengan RSUD  URM selama ini berjalan baik dan terschedule. Dan Selalu dengan baik terlaksana. Tentu juga kegiatan ini sukses karena proaktif dan rasa peduli dari karyawan yang datang untuk memeriksakan diri dan lalu mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan,” papar Achmad.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network