KPK Kembali Lakukan OTT, Kali Ini Oknum Hakim Agung di MA

Arie Dwi Satria
Oknum Hakim Agung kena OTT KPK dalam operasi seinyap di Semarang dan Jakarta - Foto : ilustrasi

JAKARTA, iNewsSumba.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali sukses melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT). Kali ini yang menjadi tangkapan KPK justru seorang Halkim Agung di Mahkkamah Agung (MA).

Wakil Ketua KPK  Nurul Ghufron menjelaskan, operasi senyap yang dgelar lembaga itu dilakukan di kota semarang dan Jakarta.  

"Benar KPK hari ini melakukan giat tangkap tangan terhadap beberapa orang di Jakarta dan Semarang," jelas Ghufron saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Kamis (22/9/2022).

Tertangkapnya beberapa orang dimana diantaranya ada sosok Hakim Agung terkait dengan pengurusan sejumlah perkara di MA.

"Berkaitan dugaan tindak pidana korupsi suap dan pungutan tidak sah dalam pengurusan perkara di Mahkamah Agung," timpal Ghufron.

Hingga kini belum disampaikan oknum mana saja yang diamankan dalam OTT kali ini. KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan dalam OTT ini. 

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Breaking News, KPK OTT Hakim Mahkamah Agung  ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/news/nasional/breaking-news-kpk-ott-hakim-mahkamah-agung.
 

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network