Tinjau Proyek Jalan di Lamboya, Bupati Sumba Barat Harap Bisa Tingkatkan Perekonomian Warga

Yunia Boling
Bupati Sumba Barat Yohanis Dade tinjau proyek peningkatan jalan dan jembatan Weenalo di Kecamatan Lamboya (Foto : Yunia Boling - iNewsSumba.id)

SUMBA BARAT, iNewsSumba.id  - Bupati Sumba Barat Yohanis Dade didampingi Kadis PUPR Sumba Fredi Gah meninjau proyek peningkatan jalan dan jembatan Weenalo di Kecamatan Lamboya. Proyek yang  berada tepat di Mata Nyira, Desa Laboya Bawah dan desa Watukarere itu dikerjakan oleh CV Lima Bintang dan CV Muda Karya Kontruksi.

Bupati Yohanis Dade mengatakan, kunjungan kerja itu untuk memonitoring secara langsung pekerjaan pembangunan jalan Mata Nyira dan jembatan Weenalo desa Watukarere, yang menghubungkan desa Watukarere dan desa Palamoko.

“Saya ingin melihat langsung pekerjaan pembangunan jalan lingkungan dan jembatan, apakah sudah sesuai dengan progres. Saya berharap agar pekerjaan pembangunan sarana jalan dan jembatan di Kecamatan Lamboya ini dapat selesai sehingga masyarakat bisa menikmatinya,” ungkap Dade, Kamis (01/09/2022).

Lebih lanjut Dade menegaskan, dalam penentuan program pembangunan pemerintah tentu punya skala prioritas. Hal itu sebut dia agar efektif dan efisien.

 “Jalan dan jembatan ini tentunya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat serta mendukung pariwisata, karena sudah dibuka aksesnya. Makanya saya berharap pekerjaan ini berkualitas dan bisa selesai sesuai waktu yang ditetapkan,” tandasnya sembari berharap andil masyarakat memelihara pembangunan infrastuktur yang telah dibangun.

“Masyarakat dan semua pihak harus aktif mengawal program pemerintah, salah satunya pembangunan jalan dan jembatan ini. Bantu kawal dan nanti jika selesai dipeliharan dan dijaga,” tukas Dade.

Dalam kesempatan itu, pihaknya juga berharap jika jalan dan jembatan selesai bisa memberi dampak bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD) karena mendukung [pengembangan sektor pariwisata.

Adapun proyek jalan ini menghubungkan dua Desa yakni Desa Laboya Bawah dan Desa Watu Karere menelan anggaran sebesar  lebih dari 2 miliar rupiah. Sementara untuk pembangunan jembatan menelan anggaran  lebih dari 8 miliar rupiah  bersumber dari dana DAK tahun 2022.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network