get app
inews
Aa Read Next : Jangan Lewatkan, Besok di Kota Waingapu Ada Karnaval Selebrasi Paskah Oikumene

Ini Respon Dishub Sumba Timur Terkait Banyaknya Kendaraan Liar Muat Penumpang

Sabtu, 11 Februari 2023 | 11:26 WIB
header img
Salah satu angkutan pedesaan jenis 'Bus Kayu' saat layani transportasi pengangkutan orang dan barang di wilayah selatan Kabupaten Suumba Timur - Foto : iNewsSumba.id

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sumba Timur mengakui banyaknya kendaraan yang tidak miliki ijin trayek juga beroperasi mengangkut penumpang tidak sesuai dengan regulasi yang ditetapkan. Hal itu diungkapkan Gollu Wola, Kepala Dinas (Kadis) Perhubungan setempat.

Ditemui iNewsSumba.id di ruang kerjanya, Kamis (9/2/2023) Gollu Wola yang didampingi Saul Ndolu, Kepala Bidang Lalu lintas Dishub Sumba Timur menyatakan, jika merujuk pada regulasi yang berlaku mestinya setiap kendaraan pengangkut penumpang wajib berbadan hukum. Namun pada kenyataannya tidak demikian realitanya di lapangan.

“Memang benar di lapangan banyak kendaraan angkutan umum yang tidak miliki ijin trayek juga tidak sesuai dengan Undang – undang serta peraturan yang berlaku. Ada sekitar 85 persen kendaraan pengangkut penumpang yang tidak memenuhi ketentuan,” tandas Gollu Wola.

Lebih jauh diuraikan Saul regulasi yang dilanggar  oleh para pemilik kendaraan angkutan umum yang mengangkut penumpang di sejumlha rute atau trayek di Sumba Timur yakni Pasal 139 Ayat (4) UU Nomor 22 Tahun 2009 dan Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2014 tentang Angkutan Jalan.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Berita iNews Sumba di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut