SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – HUT Bhayangkari yang ke-78 akan jatih pada 1 Juli mendatang. Namun demikian, ragam kegiatan simpatik telah dan akan terus dilakukan oleh Polres Sumba Timur, NTT. Terkini, Senin (24/6/2024) sore tadi, jajaran Polres setempat melakukan aksi pembagian helm dan coklat bagi warga pengguna kendaraan bermotor.
Kegiatan itu terlaksana di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Matawai, Kota Waingapu dipimpin langsung oleh Kapolres Sumba Timur AKBP Fajar WLS.
“Ini upaya kita untuk lebih mendekatkan Polri dengan masyarakat. Kita juga ingin membeikan perhatian dan pemahaman kepada masyarakat tentang tertib berlalu lintas. Sekaligus yang paling inti kami mau memohon doa restu masyarakat agar di 1 Juli nanti kita berusia 78 tahun, kita berharap doa masyarakat bisa membantu kita jadi lebih profesional lagi dalam bertugas dan dicintai masyarakat,” papar Fajar WLS didampingi Wakapolres Sumba Timur Kompol Arif Sadikin di sela-sela kegiatan itu.
Puluhan helm dan ratusan batang coklat dibagikan anggota Polisi Polres Sumba Timur yang juga didukung oleh Kompi 4 Yon C Pelopor Sumba dan Polair Polda NTT, Markas Unit Sumba Timur. Harapan untuk didoakan oleh warga selain dari ungkapan lisan para naggota saat membagikan helm dan coklat, juga termaktub dalam tulisan yang tertera di bungkusan coklat yang dibagikan.
Iptu Jefry Paulus Kotta, Kasat Lantas Polres Sumba Timur yang juga turut membagikan helm dan coklat pada iNews.id mengatakan, dia selalu mengatakan pada penerima coklat untuk sebelum memakan coklatnya, membacakan doa yang tertulis di bungkusannya. Apalagi dalam bungkusan itu juga ada tertulis harapan untuk suksesnya Pilkada serentak 2024.
Kasat Lantas Polres Sumba Timur, Iptu Jefry Paulus Kotta memberikan dan memakaikan helm pada pembonceng sepeda motor. Insert : Haparan dan doa tercetak di bungkus coklat yang dibagikan - Foto : iNewsSumba.id/Dion. Umbu Ana Lodu
“Kami mohon Doa dan dukungan masyarakat semoga di usia ke 78 Tahun, Polri dapat lebih Profesiaonal dalam menjalankan tugas dan dicintai masyarakat dalam rangka mensukseskan Pilkada Serentak 2024,” demikian ucapan doa dan harapan yang tercetak di bungkusan coklat yang dibagikan pada warga.
“Kami harapkan Polisi semakin jaya, juga baik dalam pelayanannya dan tentunya makin mengayomi kami masyarakat,” ungkap Anita, seorang pengendara motor, selepas menerima helm SNI dan coklat dari Kasat Lantas.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu