get app
inews
Aa Read Next : Pengendalian Belalang Kembara di Sumba Timur dan OSITEL SMAN 3 Raih Penghargaan KOIN-YANLIK NTT

Korem 161 Wira Sakti gelar Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 Diikuti Ragam Elemen

Kamis, 09 November 2023 | 09:49 WIB
header img
Sejumlah tokoh berpose bersama selepas Deklarasi pemilu Damai dipimpin oleh Danrem 161 Wira Sakti - Foto : Emi Maunmuti

"Dengan mengedepankan Netralitas TNI, Korem 161/Wira Sakti bersama Polda NTT dan unsur terkait lainnya bersinergi mengawal seluruh tahapan pemilu 2024 agar dapat berjalan aman,jujur,adil, demokratis dan damai, maka pada hari ini kita akan menyaksikan deklarasi pemilu damai 2024 yang merupakan upaya bersama dalam membangun tatanan nilai ,norma dan etika dalam proses kehidupan berdemokrasi pada perhelatan pemilu 2024 di Prov NTT," papar Ayodhia.

Adapun semangat dalam mewujudkan pemilu damai ini dituangkan dalam naskah bersama yang diikrarkan dan ditandatangani oleh semua pemangku kepentingan khususnya para peserta pemilu, mengetahui Pj Gubernur NTT, Seluruh unsur Forkopimda NTT dan komponen bangsa lainnya.

Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan deklarasi pemilu damai oleh Ketua Bawaslu Prov NTT yang diwakili oleh Kabag Humas Data Informasi Bawaslu NTT Felipus C. Bolling yang diikuti oleh Unsur Forkopimda Provinsi NTT, Seluruh Ketua Partai Politik, FKUB, Tokoh Masyarakat, Tokoh adat, Tokoh Pemuda dan Organisasi Masyarakat dan dilanjutkan dengan penandatanganan Deklarasi Pemilu Damai, kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama.

Nampak hadir pula dalam kegiatan ini Ketua DPRD Prov NTT, Kapolda NTT, Danlantamal VII/Kupang, Danlanud El Tari Kupang, Kabinda NTT, Kepala Kejaksaan Tinggi Prov NTT, Ketua Pengadilan Tinggi Kupang, Ketua KPU Prov NTT, Ketua Bawaslu Prov NTT,Ketua FKUB Prov NTT, Ketua PWI Prov NTT,  Tokoh Agama meliputi Ketua MUI NTT, Ketua GMIT Sinode NTT, Uskup Agung Kupang,Ketua PHDI Prov NTT,Ketua Walubi NTT, Tokoh adat/Pemuda,Tokoh masyarakat, Ormas dan Para Ketua Partai Politik Wilayah NTT.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut