Kasi Humas Polres Sumba Barat Daya, AKP Bernardus Mbili Kandi, mengatakan pihaknya telah mengambil langkah cepat untuk mengendalikan situasi.
“Dua terduga pelaku sudah kami amankan. Mereka saat ini masih menjalani perawatan medis karena mengalami luka,” ujar Bernardus.
Ia menegaskan bahwa polisi akan mengusut tuntas kasus tersebut. Pemeriksaan saksi-saksi terus dilakukan untuk mengetahui secara pasti kronologi dan motif kejadian.
“Kami mengimbau masyarakat agar tidak mengonsumsi miras secara berlebihan. Perayaan seharusnya dilakukan dengan tertib, bukan malah menimbulkan korban,” tegasnya.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait
