Meriahkan Hari Sumpah Pemuda, TB Tirta Hamu Lipanggolu Rangkul Anak-anak Untuk Gemar Membaca

Dion. Umbu Ana Lodu
Anak dan remaja didampingi tutor di TB Tirta Hamu Lipanggolu, Dusun Pametinggangga, Desa Kambatatana, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, NTT

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Banyak cara bisa dilakukan untuk menunjukkan rasa cinta pada bangsa khususnya dalam merayakan Hari Sumpah Pemuda. Di Desa Kambatatana, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, NTT, menyikapinya dengan ajakan dan aksi nyata gemar membaca pada anak-anak dan remaja.

Aksi positif itu dilakukan oleh relawan dan kader Taman Baca (TB) Tirta Hamu Lipanggolu. Ajakan agar anak dan remaja itu gemar membaca dilaksanakan tidak sebatas kata namun diwujudkan dengan mendirikan atau membuka TB Tirta Hamu Lipanggolu 2 di Dusun Pametinggangga.

“Kalau sebelumnya di Kambatatana ada TB Tirta Hamu Lipanggolu, di Dusun Pametinggangga ini kami buka baru atau yang kedua. Harapannya bisa membantu anak dan remaja ini punya semangat literasi atau membaca,” ungkap Kesia Rambu Patola Aha didampingi Kendi Padu Liamba, dua tutor dan relawan TB Hamu Lipanggolu pada iNews.id, Senin (28/10/2024) petang lalu.

“Senang sekali akhirnya ada Taman Baca dekat rumah kami. Saya mau membaca dan semoga nanti akan selalu ada bacaan yang baru dan menarik,” kata Gisela Rambu Njera didampingi rekannya Blenda Umbu Manggal, dua anak yang hadir kala itu.

Terpantau saat itu, anak-anak antusias untuk membaca ataupun sekedar melihat gambar di buku-buku yang ada. Ada yang duduk diteras, di bawah pohon juga di atas bale-bale bambu. Terlihat di awal pembukaannya Taman Baca ini didatangi 9 orang anak laki-laki dan 34 orang anak Perempuan. Taman Baca ini merupakan pengembangan dari lokasi serupa yang sebelumnya dirintis dan didirikan oleh Katanga Teul, tokoh muda dan pemerhati dan pengrajin tenun ikat Sumba Timur juga Literasi Kampung di Desa Kambatatana.  

 

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network