Kegiatan penyerapan gabah beras petani adalah hal yang sangat krusial. Tujuan dari kegiatan penyimpanan stok gabah beras dalam negeri selain bertujuan untuk menjaga tingkat harga bagi produksi petani, juga untuk memupuk stok sebagai cadangan beras pemerintah.
Untuk keperluan ini, Suyamto mengajak semua direksi Bulog untuk mengunjungi langsung wilayah-wilayah sentra produksi beras. Hal ini dimaksudkan untuk mengawal langsung tim Bulog di lapangan dalam proses penyerapan gabah beras dalam negeri ini.
Ketika proses penyerapan gabah beras dari petani berjalan baik, maka ini artinya Triliunan Rupiah akan beredar di pedesaan. Selain menjadi salah satu upaya menjaga kestabilan harga di tingkat petani, proses penyerapan gabah beras juga ditujukan untuk menggerakkan perekonomian di tingkatan petani dan nantinya akan berimbas kepada pergerakan perekonomian pada umumnya seperti arahan presiden Joko Widodo.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait