Banjir di Wulla Waijillu Runtuhkan Badan Jalan dan Sempat Genangi Pemukiman

Dion Umbu Ana Lodu
Banjir di Kecamatan Wulla Waijilllu, Sumba Timur runtuhkan badan jalan penghubung desa Laipandak dan Baing - Desa Hadakamalli - Foto : Istimewa

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id – Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di Kecamatan Wulla Waijillu, Kabupaten Sumba Timur, NTT berakibat banjir, Selasa (18/10/2022). Selajn sempat menggenangi pemukiman warga dan juga perkantoran, arus deras banjir juga meruntuhkan badan jalan.

Camat Wulla Waijillu, Markus B. Ndakumanang, mengatakan badan jalan yang menghubungkan Baing dan desa Laipandak runtuh dan nyaris putus. Hal itu sebut dia menyusul terjadinya banjir atau luapan sungai Waibara. Paparan itu disampaikan Markus di group WhatsApp (WA) Posko Bencana Sumba Timur, Rabu (19/10/2022) siang lalu.

Dihubungi iNewsSumba.id melalui gawainya, Camat Wulla Waijillu itu mengatakan,  awalnya usai hujan terjadi, sungai Waibara dan Laijanji selepas terjadinya hujan pada Senin (17/10/2022) malam hingga Selasa (18/10/2022) terpantau  debit airnya lebih banyak dari biasanya. Namun sebut dia tidak sampai meluap.

Tapi kemudian, papar Markus sekira pukul 11 : 30 WITA, Selasa  kemarin sungai yang melintasi desa Paranda meluap hingga di kiri dan kanan jalan. Kondisi itulah yang kemudian menjadikan puluhan rumah warga tergenang juga kantor kecamatan, Polsek, Puskesmas dan Gereja Kristen Sumba Cabang Baing, di desa Hadakamali.


Banjir di Kecamatan Wulla Waijillu , kabupaten Sumba Timur, NTT, Selasa (18/10/2022) genangi pemukiman dan perkantoran - Foto : Dion Umbu Ana Lodu
 
“Beruntung banjir dan genangan itu tidak berdampak terjadinya korban jiwa ataupun cedera pada warga, “ tandas Markus.  


Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network