get app
inews
Aa Read Next : Pemkab Sumba Timur Berupaya Maksimalkan Kepedulian Pada Pemenuhan Hak Anak

Launching Penyaluran 3.271 ton Beras CPP, Bupati Sumba Timur Harap Warga Survive Hadapi El Nino

Rabu, 31 Januari 2024 | 14:35 WIB
header img
Bupati Sumba Timur, Khristofel Praing saat launching Beras CPP tahun 2024 di Desa Wanga, Kecamatan Umalulu - Foto : iNewsSumba.id

Sumba Timur, iNewsSumba.id – Bupati Sumba Timur Khristofel Praing berharap warga bisa tetap survive hadapi El Nino, juga tetap berusaha dan bekerja optimal walaupun diperhadapkan dengan aneka tantangan. Hal itu diungkapkannya saat secara simbolis melaunching penyaluran 3.271 ton Beras Cadangan Pangan Pemerintah (Beras CPP) ke 22 Kecamatan di Sumba Timur di Desa Wanga, Kecamatan Umalulu, Rabu (31/1/2024) siang lalu.

“Ini terkandung maksud bagaimana sesungguhnya masyarakat bisa survive dalam keadaan El Nino ini, sehingga dengannya kta berharap bisa dimanfaatkan sedemikian rupa sehingga bisa berdampak. Tapi pada saat yang sama kita juga berharap masyarakat bekerja. Jadi ini hanya namanya saja Cadangan Pangan mengantisipasi El Nino tetapi masyarakat haru kerja, kerja, kerja tidak berharap bantuan ini,” tandas Khristofel.

Sebelumnya dalam sambutannya didampingi Camat Umalulu, Kades Wanga, Sekda serta anggota DPRD itu, Bupati Sumba Timur menguraikan, pada tahun 2023 lalu Pemkab setempat mendapatkan 3 ribu ton Beras CPP dan tahun ini kembali didapat dalam jumlah yang lebih banyak yakni 3.271.

“Jadi tidak semua Kabupaten dapat itu, hanya beberapa Kabupaten saja dan itu tentu dengan pertimbangan-pertimbangan pemerintah untuk itu,” tegas Khristofel.

Turut serta dalam launching Beras CPP tahun 2024 ini diantaranya Umbu Ngadu Ndamu, Sekda Sumba Timur, Yakobus Yiwa, Kepala Bappeda, Pimpinan Bulog Sumba Timur, Zulkarnain, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Nico Pandarangga, dan pejabat lainnya.

Dari total 3.271 ton Beras CPP itu nantinya akan diperuntukan bagi 327.108 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 22 Kecamatan se-Sumba Timur. Sebelumnya secara terpisah, Agus Ndapaotu, Kepala Bidang Ketahanan Pangan pada Dinas Pertanian dan Pangan Sumba Timur merincikan Beras CPP yang akan disalurkan.


Stok Beras CPP untuk warga Desa Wanga, Kecamatan Umalulu - Foto : istimewa

 

 

Untuk Kecamatan Kanatang dialokasikan 22,72 ton, Umalulu 43,03 ton, Haharu 15,92 ton, Kahaungu Eti 20,15 ton dan  Kambata Mapambuhang dan Kambera masing – masing 11,86 ton  dan 67,37 ton. Selain itu Kecamatan Karera dialokasikan 19,66 ton, Katala Hamu Lingu 10,38 ton, Kota Waingapu 67,97 ton, Lewa 29,04 ton, dan Lewa Tidahu 13,21 ton.

Untuk Kecamatan Mahu dipasok 11,89 ton, Matawai La Pawu 16,82 ton dan Ngadu Ngala 16,86 ton. Kecamatan Nggaha Ori Anggu dipasok 20,21 ton, Paberiwai 15,96 ton, Pahunga Lodu 31,25 ton, Pandawai 34,36 ton, Pinu Pahar 16,30 ton. Sedangkan untuk Kecamatan Rindi memperoleh 20,36 ton, Tabundung  dan Wulla Waijillu masing-masing 22,91 dan 16,50 ton.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Berita iNews Sumba di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut