get app
inews
Aa Text
Read Next : Implementasi dan Supervisi SISKEUDES Online, Pemkab Sumba Timur dan Bank NTT Teken Mou dan PKS

Warga Sumba Timur Wajib Waspada, Awal Tahun 2024, Seorang Anak Meninggal Paska Terjangkit DBD

Rabu, 03 Januari 2024 | 22:51 WIB
header img
Kepala Dinas Kesehatan Sumba Timur, Rambu MRKU Djima bersama Sekdis dan Kabid saat memberikan penjelasan terkait kasus DBD dan langkah-langkah menyikapinya - Foto : iNewsSumba.id

SUMBA TIMUR, iNewsSumba.id - Kewaspadaan terhadap bahaya DBD adalah hal mutlak untuk dilakukan warga Sumba Timur, NTT. Apalagi saat memasuki tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat mencatat terjadinya 1 kasus kematian akibat DBD pada seorang anak warga Pada Dita. 

Kepala Dinas Kesehatan Sumba Timur, Rambu MRKU Djima menegaskan pentingnya kewaspadaan warga dari ragam elemen. Hal itu ditegaskannya kepada wartawan termasuk iNews.id di ruang kerjanya, Rabu (3/1/2024) siang lalu. 

"Januari 2024 ini ada dua kasus DBD yang terjadi, dimana satu meninggal dunia terjadi pada anak usia 4 tahun. Kasus ini kemudian kami tindak lanjuti dengan melakukan Penyelidikan Epidemi plus penyuluhan kesehatan di lokasi sekitar kediaman korban hingga radius 200 meter pemukiman penduduk," jelas Rambu Djima. 

Tidak hanya sampai di situ, Rambu Djima yang saat itu didampingi Bangun Munthe, Sekretaris Dinkes bersama jajaran Kabid juga menjelaskan gencarnya sosialisasi yang dilakukan. Sosialasi yang diberikan berupa pentingnya langkah-langkah pencegahan atau preventif berupa  Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di lingkungan tempat, juga senantiasa menerapkan gerakan 4M Plus
 

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut