Peringati Kebangkitan Yesus Kristus, Umat GKS Kambaniru Gelar Pawai Obor Kemenangan

Dion. umbu Ana Lodu
Sambut Hari Raya Paskah, umat GKS jemaat Kambaniru gelar Pawai Obor Kemenangan, jalan protokol dan perkampungan disusuri umat - Foto kolase : iNewsSumba.id

Pendeta Jusak R. Uly yang juga ambil bagian dalam pawai obor kemenangan itu mengungkapkan, kebangkitan Tuhan Yesus Kristus yang menang atas maut layak disambut penuh kegembiraan, dan kegiatan ini sebagai salah satu bentuk mengenang peristiwa skaral dan penting dalam iman Kristiani itu.


Gereja Kristen Sumba (GKS) Jemaat Kambaniru, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, NTT. Insert : Pendeta Jusak R. Uly - Foto kolase : iNewsSumba.id

Pendeta Jusak lebih jauh mengatakan, Yesus Kristus yang diyakini umatnya sebagai Tuhan dan Juru Selamat itu, bangkit dari kematian dan mengalahkan maut. Momen itu menjadi penanda kepastian kehidupan kekal bersama Tuhan di Kerajaan Surgawi menjadi sebuah kepastian bagi umat Kristiani yang beriman dan diberi keselamatan oleh Sang Juru Selamat.

Adapun selepas  Pawai Obor Kemenangan itu, umat akan bersekutu kembali guna menjalankan ibadah Paskah. Selanjutnya umat akan bersama-sama menikmati jamuan kasih berbentuk penganan berbahan pangan lokal.

 

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network