get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolri Tantang Benny Rhamdani Penuhi Panggilan, Buktikan Inisial ‘T’ Pengendali Judi Online

Usulan Pembukaan PON 2028 di NTT Dari Umbu Rudi Kabunang Dapat Respons Positif Menpora

Sabtu, 01 Maret 2025 | 08:16 WIB
header img
Komunikasi apik terjalin antara Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Umbu Rudi Kabunang dan Menpora, Ario Bimo Nandito Ariotedjo saat bahas NTT jadi tuan Rumah PON 2028 - Foto : Doc. Umbu Rudi Kabunang

JAKARTA, iNewsSumba.id-Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB) telah ditunjuk sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXII tahun 2028. Keputusan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat NTT, terlebih dengan adanya usulan agar seremoni pembukaan digelar di provinsi tersebut.

Usulan ini disampaikan langsung oleh Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Umbu Rudi Kabunang, kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ario Bimo Nandito Ariotedjo dalam sebuah pertemuan di Jakarta pada Jumat (28/2/2025). Turut hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Korwil NTT, Angel dan Silva.

Menurut Umbu Rudi, menjadi tuan rumah PON XXII adalah kebanggaan besar bagi masyarakat NTT, dan jika pembukaan digelar di sana, maka kebanggaan itu akan semakin sempurna.

"Saya menyampaikan langsung aspirasi masyarakat NTT kepada Menpora, termasuk harapan besar dari gubernur, wakil gubernur, dan seluruh warga NTT," ungkapnya.

Menpora Ario Bimo merespons usulan ini dengan positif dan mengapresiasi gagasan tersebut. Namun, ia menegaskan bahwa keputusan final mengenai lokasi pembukaan akan ditentukan kemudian.

Dukung Kejurnas Berkuda di Pulau Sumba

Tak hanya soal PON XXII, Umbu Rudi juga mendorong agar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Berkuda dapat diselenggarakan di Sumba Timur dan Sumba Barat. Ia meminta pemerintah untuk meningkatkan fasilitas stadion pacuan kuda di kedua wilayah tersebut guna mendukung penyelenggaraan event nasional ini.

Menpora langsung merespons usulan ini dengan menghubungi Ketua Umum Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi), Aryo Djojohadikusumo, yang juga keponakan Presiden Prabowo Subianto.

"Menpora langsung menelepon Pak Aryo di hadapan kami," ujar Umbu Rudi.

Dalam percakapan tersebut, Aryo Djojohadikusumo menyambut baik gagasan ini dan berjanji akan berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum untuk membantu pengembangan fasilitas pacuan kuda di Sumba Timur dan Sumba Barat.

"Pak Aryo menyampaikan bahwa Pordasi akan bekerja sama dengan Kementerian PU dan segera meninjau lokasi pacuan kuda di kedua wilayah tersebut," jelasnya.

Sebagai tindak lanjut, Umbu Rudi menegaskan bahwa dirinya akan bertemu langsung dengan Ketua Umum Pordasi guna membahas langkah konkret untuk meningkatkan infrastruktur olahraga berkuda di NTT.

Penunjukan NTT sebagai tuan rumah PON XXII serta rencana pengembangan olahraga berkuda di Sumba diharapkan dapat mendorong pembangunan infrastruktur olahraga di wilayah tersebut dan memperkuat identitas NTT sebagai pusat olahraga berkuda nasional.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut