get app
inews
Aa Read Next : Walau Kalah, Dukungan Warga Sumba Timur pada Timnas di Piala Asia U-23 Tetap Menyala!

Timnas Indonesia Bungkam Thailand Setelah Sempat Dipandang Sebelah Mata

Kamis, 24 Agustus 2023 | 22:39 WIB
header img
Timnas U-23 Indonesia bungkam tuan rumah Thailand 3-1. Kelly Sroyer sumbang 1 gol - Foto : PSSI

RAYONG, iNewsSumba.id - Timnas Indonesia menang dengan skor menyakinkan atas Timnas Thailand. Skor 3-1 untuk Indonesia menjadi hasil akhir babak semifinal Piala AFF U-23 yang berlangsung di Rayong Stadium, Thailand, Kamis (24/8/2023) malam tadi.

Hasil itu memupus misi balas dendam Thailand atas Indonesia paska dikalahkan 5-2 di Sea Games lalu. Selain itu mematahkan prediksi sejumlah pihak yang menggunggulkan Thailand akan mengatasi Indonesia.

Bahkan pelatih Thailand Issara Sritaro sangat yakin timnya sebagai yang terkuat di turnamen itu. Sayangnya itu tidak terbukti ketika diladeni semangat juang anak – anak Garuda. Gawang Thailand 3 kali terkoyak oleh gol Kelly Sroyer, Muhammad Ferrari dan bahkan gol bunuh diri pemain Thailand. Gawang Indonesia hanya sekali bobol oleh Chudit Wanpraphao.

Pertandingan memang berlangsung cukup ketat dengan jual beli serangan sejak awal hingga akhir laga. Dalam pertandingan ini Timnas U-23 Indonesia tampil dibawah pimpinan Dewanga sebagai kapten. Lini bertahan dan tengah tampil solid mengahalau setiap serangan Thailand, juga penerapan high pressing Timnas Indonesia.

Gol Indonesia berawal dari serangan cepat Kelly Sroyer, penetrasinya ke arean Thailand dipungkasi dengan tendangan keras mendatar yang menggetarkan jalan kiper Thailand. Publik tuan rumah bungkam. Upaya Thailand mencari gol penyeimbang tidak berhasil, malah Indonesia kembali mencetak gol yang dimulai dari lemparan jauh Robi Darwis. Sundulan Muhammad Ferrari menyambut lemparan itu membuat skor berubah 2-0 untuk Timnas Indonesia.

Walau tak lama berselang, Thailand berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit 26 hingga skor menjadi 1-2 lewat skema tendangan pojok yang disambut heading Chudit Wanpraphao. Namun semangat Thailand yang semmpat bangkit pasca gol itu tidak lantas menciutkan nyali Timnas, bertahan dan menyerang tetap ditunjukan dengan apik, dan bahkan bisa kembali membuat publik tuan rumah melongo dan bungkam ketika menit 45+1 terjadi gol bunuh diri pemain tuan rumah yang salah mengantisipasi tendangan keras Haykal.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Berita iNews Sumba di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut