WAIKABUBAK, iNewsSumba.id-Ada sesuatu yang istimewa di NIHI Sumba sehari lalu. Langit menua ke jingga, angin membawa aroma garam laut, dan di antara semua itu, pembalap muda Sean Gelael menyimpan rahasia kecil dalam sebutir kelapa muda. Rahasia yang kemudian mengubah hidupnya jugahidup aktris Hana Malasan.
Dalam video dan foto yang kemudian viral di media sosial, Sean terlihat menyerahkan kelapa kepada Hana. Tanpa curiga, Hana menerimanya. Tapi ketika ia membuka, matanya membulat: di dalamnya, cincin berkilau menunggu. Seketika tangis bahagia pecah. Ia memeluk Sean erat, diiringi tepuk tangan kecil dari sejumlha orang di sekitarnya.
Unggahan itu langsung diserbu ucapan selamat. Publik terpesona bukan karena kemewahan, tapi karena kesederhanaan yang menggetarkan.
“Terima kasih atas kehangatan dan kasih yang kau beri untukku selamanya,” tulis Sean.
Momen di Sumba ini menjadi simbol cinta yang sederhana tapi berakar dalam. Di tengah dunia hiburan dan otomotif yang sering dikelilingi gemerlap, Sean dan Hana memilih untuk merayakan cinta mereka secara tenang dan jujur.
Sean, lahir pada 1 November 1996, telah menorehkan prestasi di ajang balap dunia. Hana, kelahiran 28 Juni 1991, dikenal karena kemampuan aktingnya yang kuat dan karakter yang lembut.
Dua dunia berbeda bersua di satu titik: cinta yang sama-sama tumbuh dari saling menghargai. Kini, pantai Sumba menjadi saksi cinta yang akan mereka kenang selamanya. Cinta yang lahir dari hati, disimbolkan dalam cincin dibalik kelembutan, kealamian dan kesejukan kelapa muda, juga keberanian untuk melangkah.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu
Artikel Terkait
