SHENZHEN, iNewsSumba.id – Timnas Indonesia U-20 tengah bersiap dengan penuh determinasi jelang laga krusial melawan Uzbekistan dalam lanjutan Piala Asia U-20 2025. Setelah mengalami keok dnegan telak 0-3 dari Iran pada pertandingan pertama, pelatih Indra Sjafri memastikan skuadnya telah melakukan persiapan matang demi meraih hasil maksimal.
Pertandingan yang akan berlangsung di Shenzhen Youth Football Training Centre, China, Minggu (16/2/2025) pukul 18.30 WIB ini menjadi penentu nasib Garuda Nusantara di turnamen. Menghadapi tim kuat seperti Uzbekistan, Indra Sjafri menegaskan bahwa aspek fisik dan mental pemain telah dipulihkan agar tampil optimal.
“Setelah pertandingan perdana, kami langsung fokus pada dua hal utama, yakni pemulihan fisik dan mental. Alhamdulillah, pemain telah mendapat waktu istirahat yang cukup, dan saat ini mereka dalam kondisi siap bertanding,” ujar Indra Sjafri, Sabtu (15/2/2025).
Selain pemulihan, tim pelatih juga memanfaatkan waktu yang ada untuk memperbaiki strategi dan meningkatkan kekompakan tim. Latihan intensif telah dilakukan guna menghadapi tantangan besar melawan Uzbekistan, yang sebelumnya sukses mengalahkan Yaman 1-0.
Indra Sjafri optimistis bahwa Timnas Indonesia U-20 bisa bangkit dan memberikan perlawanan sengit.
Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu