get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalan Salib Tematis Cinta Lingkungan, OMK Tolak Geothermal di Flores

Kisah Tragis Yohanes Alexander, Wafat lalu Jenazahnya Diduga Dimakan 10 Anjing Piaraannya

Minggu, 13 April 2025 | 18:43 WIB
header img
Petugas amankan dan evakuasi 10 ekor anjing yang diduga kuat memakan jazad majikannya di Rungkut, Kota Surabaya - Foto : Yudha Prawira

SURABAYA, iNewsSumba.id  — Di sebuah rumah sederhana di kawasan Perumahan Rungkut Harapan, Surabaya, Sabtu (12/4/2025) sebuah kisah memilukan terungkap. Yohanes Alexander Stefanus de Fretes (52), pria yang dikenal pendiam dan penyayang binatang, ditemukan tak bernyawa dengan kondisi mengenaskan. Lebih memilukan lagi, dugaan kuat menyebutkan tubuhnya telah dikoyak oleh sepuluh anjing peliharaan yang selama ini menjadi teman setianya.

Kematian Yohanes baru diketahui setelah tetangga curiga karena tak melihat aktivitas dari rumahnya selama beberapa hari. Saat petugas membuka pintu rumah, suasana mengiris hati langsung menyergap jasad Yohanes terbujur tanpa nyawa, sementara anjing-anjing peliharaannya tampak gelisah di sekelilingnya.

Evakuasi terhadap hewan-hewan tersebut dilakukan dengan hati-hati oleh tim BPBD Surabaya, aparat kepolisian, dan komunitas pencinta anjing. Anjing-anjing itu menunjukkan perilaku agresif diduga karena kelaparan dan stres. Untuk meredakan situasi, petugas memberikan makanan dan menggunakan obat penenang sebelum membawa mereka ke tempat rehabilitasi yang lebih aman.

Djati Purnamawati, seorang relawan penyelamat anjing yang telah puluhan tahun berkecimpung di dunia ini, tak kuasa menahan rasa sedih. “Saya syok. Selama 45 tahun saya menyelamatkan anjing, belum pernah saya temui kasus seekstrem ini. Tapi saya yakin mereka tidak bermaksud jahat. Mereka hanya kelaparan dan panik,” ucapnya lirih.

Yohanes hidup sendirian, dan dari kesaksian warga sekitar, ia sangat mencintai anjing-anjingnya. Ia sering terlihat mengajak mereka bermain di halaman kecil rumahnya. “Mereka bukan sekadar hewan peliharaan bagi Yohanes. Mereka keluarganya,” ujar salah satu tetangga.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut