get app
inews
Aa Read Next : Puasa Gelar Inggris Berlanjut, Spanyol Juara Eropa 2024 Bungkam 3 Singa

Sesuai Prediksi Jagokan Spanyol Juarai Euro, Saleh Husin Nobar Abdee Slank, Arman dan Dewa Budjana

Senin, 15 Juli 2024 | 11:06 WIB
header img
Timnas Spanyol juara Piala Eropa 2024 paska menang 2-1 atas Timnas Inggris - Foto : Reuters

JAKARTA, iNewsSumba.id – Final Piala Eropa telah usai, Senin (15/7/2024) dini hari tadi. Timnas Spanyol berhasil mengubur ambisi Timnas Inggris untuk meriah gelar pertamanya. Tim 3 Singa Takluk dengan 1-2 untuk Spanyol. Inggris akhirnya kembali jadi runner up.

Hasil akhir dalam final Euro 2024 itu  sesuai dengan prediksi Saleh Husin. Putera asal NTT yang pernah menjabat sebagai Menteri Perindustrian itu sejak pekan lalu sudah meramalkan Inggris akan bertemu Spanyol di Final.  Dan saat itu, pada iNews.id dia meyakini Spanyol akan kembali rengkuh gelar juara.

“Saya jagokan Spanyol karena tampil lebih solid. Ditambah kini ada magis yang dimiliki oleh pemain muda usia dan akan jadi bintang masa depan dalam diri Lamine Yamal,” tukas Saleh Husin yang kini sibuk dengan aktifitas sebagai komisaris Sinar Mas Group itu.

Selain itu, yang membuatnya yakin Spanyol akan pecundangi Inggris karena punya pemain lebih merata pada semua lini.

"Spanyol punya materi pemain yang kualitasnya merata pada semua lini. Selain itu mereka lebih agresif dalam penguasaan bola mapun dalam menyerang. Mereka banyak masukkan gol tapi minim kemasukan,” timpal Saleh Husin.

Prediksi Saleh Husin ternyata tepat, dalam laga yang digelar di Olympiastadion, Berlin, Senin (15/7/2024) dini hari waktu Indonesia, laga dalam tensi tinggi antara kedua tim berkahir dengan tegaknya kepala para pemain Spanyol, dan tertunduk lesunya pemain Inggris.

Saleh yang sempat ikut bagian dalam nonton bareng (nobar) dengan para koleganya di salah satu lokasi di Jakarta itu kembali mengingatkan iNews.id akan prediksinya.


Saleh Husin menyanyi bersama Arman Maulana dan Budi Karya dengan iringan gitar Abdee Slank dan Dewa Budjana di tengah-tengah nobar Euro 2024 di Jakarta - Foto : istimewa
 

“Benar dan tepat sesuai prediksi dan seru sekali sekali pertandingannya. Saya tadi nobar dan isi waktu sebelum nobar dengan bergembira dan bernyanyi bersama Arman Maulana dan Dewa Budjana. Juga Abdee Slank dan Pak Budi Karya, Menteri Perhubungan,” ungkap Saleh Husin.

Adapun dalam final itu, Spanyol pada babak kedua berhasil menyarangkan dua gol ke gawang Inggris yang dicetak oleh Nico Williams dan Mikel Oyarzabal. Gol itu hanya berbasa satu oleh Inggris lewat lesakan kaki Cole Parmer.

 

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut