get app
inews
Aa Read Next : Mantan Kabulog Sumba Timur Terjerat Dugaan Korupsi, Pimpinan Terkini Gimana?

Sebelum Membuang Mayat Korbanya, Pembunuh Rekan Kerjanya ini Ternyata Sempat Lemparkan Senyum

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 22:35 WIB
header img
Tersangka pembunuh tertangkap CCTV sempat lemparkan senyum saat membawa dan hendak membuang mayar rekan kerjanya - Foto : Istimewa

JAKARTA, iNewsSumba.id – Misteri di balik ditemukannya mayat perempuan di kolong jalan tol Becakayu, kota Bekasi, Jawa Barat pada Senin (17/10/2022) akhirnya terungkap. Mayat perempuan terbungkus kantong plastik hitam yang dililit dengan lakban hitam ini sempat menggegerkan warga wilayah Sumber Artha di Jalan Raya Inspeksi Kali Malang, Kota Bekasi.

Sebelumnya, warga dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kantong plastik di kolong Tol Becakayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Senin (17/10/2022) malam sekitar pukul 21.30 WIB. Jasad itu tepatnya ditemukan di Jalan Raya Inspeksi Kalimalang, Jatibening, wilayah Sumber Artha, Kota Bekasi. Jasad itu ditemukan di dalam plastik hitam dan luarnya dililit lakban hitam.

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi menjelaskan, almarhumah AY (36) dihabisi rekan kerjanya sendiri karena sakit hati. Pelaku berinisial R (36) sebelumnya tertangkap kamera CCTV saat hendak membuang mayat AY. Yang mengagetkan nampak pelaku melemparkan senyum lepas, padahal sedang membawa dan akan membuang mayat rekan kerjanya.

"Dari hasil pemeriksaan terhadap tersangka, yang bersangkutan telah membunuh korban dengan motif tersangka sakit hati," jelas Kombes Hengki Haryadi, Kamis (20/10/2022). Hengki lebih lanjut menjelaskan bahwa korban dibunuh di apartemen kawasan Pramuka, Jakarta Timur pada Senin (17/10/2022). Awalnya, korban dan tersangka berbincang membahas soal podcast.

"Saat sedang ngobrol, tiba-tiba korban mendapat telepon dari seseorang yang diasumsikan oleh si tersangka bernama Hardiman," timpal Hengki.

"Tersangka ini enggak suka sama Hardiman, karena menurut tersangka Hardiman ini pernah bermasalah sama korban," lanjut Kombes Hengki Haryadi.

Selanjutnya terjadi cekcok mulut, di mana korban kemudian menyebut-nyebut nama mertua tersangka. Tersangka naik pitam hingga melakukan pembunuhan terhadap korban. Kombes Hengki Haryadi menyebutkan korban tewas usai ditampar bekali-kali hingga dicekik. Setelah menyadari korbannya tewas, tersangka lalu membuang jasad korban ke Jalan Kalimalang, Pondok Gede, Bekasi.

Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Terungkap, Motif Pembunuhan Perempuan Dibuang di Kolong Tol Becakayu karena Sakit Hati "

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut