Logo Network
Network

Lagi! Kelompok UMKM Gollu Rade Raih Juara II Tingkat Nasional, Apa Produk Unggulannya?

Rian Marviriks
.
Sabtu, 16 Juli 2022 | 13:18 WIB
Lagi! Kelompok UMKM Gollu Rade Raih Juara II Tingkat Nasional, Apa Produk Unggulannya?
kelompok UMKM Gollu Rade, Desa Oba Rade, Wewewa Tengah, Kabupaten Sumba Barat Daya raih juara 2 Nasional (Foto Rian Marviriks - iNewsSumba.id)

SUMBA BARAT DAYA, iNewsSumba.id - Teh kelor yang yang menjadi salah satu produk unggulan kelompok Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Gollu Rade, Desa Oba Rade, Wewewa Tengah, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) mengantar kelompok tersebut dalam meraih juara II (dua) tingkat nasional dalam kompetisi UMKM bangkit bersama BNI. 

Tentunya, kompetisi yang digelar oleh Bank Negara Indonesia (BNI) bertujuan mendorong UMKM untuk dapat meningkatkan kapabilitas dan kualitas usaha untuk mencapai kinerja paling maksimal bagi kelompok UMKM.

Ketua Kelompok UMKM Gollu Rade, Soleman Wolla Mawo menyebut kejuaran yang diraih merupakan salah satu bentuk kerja sama anggota dalam mengembangkan potensi-potensi bahan lokal untuk diproduksi. 

Menurut Soleman, Kelompok UMKM yang meraih Juara I, II, III, IV masing-masing akan mendapatkan hadiah puluhan juta uang tunai. Sementara, hadiah tersebut akan dimanfaatkan untuk mengembangkan usahanya.

Soleman menuturkan, Kelompok Gollu Rade pernah meraih juara satu di Sosial Enterprise Business pada bulan Januari lalu. Event ini diselengarakan oleh International Labour Organization (ILO) salah satu organisasi yang berada di bawah PBB yang mensupport aktivitas Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di masa pandemi sejak bulan April 2021 lalu.

"Juara satu tingkat nasional ini merupakan kali kedua kelompok kami meraihnya. Yang sebelumnya kami meraih juara satu Sosial Enterprise Business pada tahun 2021 lalu," ungkap Soleman, Sabtu (16/07/2022).

Soleman akan terus memotivasi anggota kelompok untuk memanfaatkan potensi bahan lokal untuk diproduksi. Ia akan memfasilitasi anggota kelompok dalam berinovasi dibidang wirausaha. 

Selain itu, Soleman berkomitmen mengembangkan usaha kelompoknya untuk terus mengikuti perkembangan teknologi saat ini. Dengan demikian, ia meyakini, kelompok UMKM Gollu Rade dapat dijadikan kelompok yang bisa diteladani oleh pelaku usaha lainnya. 

Dirinya menyampaikan terimakasih kepada BNI cabang Wetebula, Anggota DPR RI, Ny. Ratu Ngadu Bonnu Wulla, Ketua TP PKK SBD, Stake Holder SBD dan seluruh pihak yang turut mendukung dan memotivasi kelompoknya. 

"Terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan memotivasi kelompok kami. Semoga dengan kejuaraan ini dapat berdampak pada pengembangan usaha yang bisa meningkatkan ekonomi keluarga," tutupnya.

Editor : Dionisius Umbu Ana Lodu

Follow Berita iNews Sumba di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.